Pastikan Keamanan, Ditpamobvit Polda Banten Kunjungi PT Century Metalindo

    Pastikan Keamanan, Ditpamobvit Polda Banten Kunjungi PT Century Metalindo

    Serang - Dalam rangka melakukan koordinasi di bidang keamanan, Personel Ditpamobvit Polda Banten kunjungi PT Century Metalindo. Senin, (31/01).

    Adapun kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bripka Tika yang didampingi Bripka Supriayati, Briptu Rori dan Bripda Cahyadin.

    Saat dikonfirmasi, Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi membenarkan terkait kegiatan patroli tersebut. Ia menyebutkan bahwa patroli ini merupakan bentuk upaya Ditpamobvit Polda Banten dalam memastikan keamanan pada perusahaan yang menjadi mitra Polda Banten. "Personel Ditpamobvit Polda Banten melakukan patroli ke salah satu perusahaan yang menjadi mitra, yaitu PT Century Metalindo. Dimana tujuannya untuk berkoordinasi dibidang keamanan bersama manajemen perusahaan tersebut, " kata Edy Sumardi.

    Selain itu, Edy Sumardi menambahkan bahwa dalam patroli ini personel Ditpamobvit Polda Banten juga memberikan himbauan protokol kesehatan kepada seluruh karyawan. "Tidak lupa juga, kita selalu memberikan himbauan protokol kesehatan kepada seluruh karyawan yang ada di PT Century Metalindo ini dan selama patroli itu kita juga mengecek apakah perusahaan ini sudah menerapkan prokes apa belum, " ujar Edy Sumardi.

    Sementara itu, Bripka Tika menjelaskan bahwa patroli ke PT Century Metalindo tersebut berjalan dengan lancar. "Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar, kita juga sudah berkoordinasi dengan pihak perusahaan dan juga telah melakukan komunikasi langsung dengan para security disana terkait pengamanan, "tutupnya.

    Serang1

    Serang1

    Artikel Sebelumnya

    Satbrimob Polda Banten Gelar Pelatihan Serah...

    Artikel Berikutnya

    Polri Tangkap Pelaku Utama Kerusuhan di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sekjen PW Fast Respon H.Dian Surahman Ajak Semua Pihak Agar Sama-sama Menjaga Kondusifitas
    Kapolresta Metro Tangerang Kota Tidak Lanjuti Gudang Oli Palsu di Kosambi
    Cek Kesiapan Nataru, Kapolda Banten Bersama Pj Gubernur Tinjau Pelabuhan BBJ dan Ciwandan
    Babinsa Koramil 0602-15/Baros Kawal Penyaluran Bansos PKH Demi Kelancaran Dan Keamanan
    Bhabinkamtibmas Polsek Ciputat Timur Amankan Kebaktian Natal Anak Sekolah Minggu di GGP Elim

    Ikuti Kami