Terjun langsung ke Lapangan, Dansat Brimob Polda Banten Pastikan Situasi Personel yang Lakukan PAM TPS Aman

    Terjun langsung ke Lapangan, Dansat Brimob Polda Banten Pastikan Situasi Personel yang Lakukan PAM TPS Aman

    Serang - Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi lakukan pengecekan kesiapan personel Satbrimob Polda Banten yang Melaksanakan BKO pengamanan TPS Pemilu 2024 di wilayah hukum Polres Cilegon dan Polresta Serang Kota, Kamis (15/02/2024).

    Pada kunjungan tersebut Dansat Brimob Polda Banten didampingi oleh Kabagops Satbrimob Polda Banten Kompol Tomi Hadi Sumpena, S.H.

    Pada kesempatan tersebut Dansat Brimob Polda Banten memberikan arahan kepada personel Brimob Banten yang melaksanakan BKO di wilayah hukum Polres Cilegon serta memeriksa kesiapan dan keterampilan personil dalam menjalankan tugas pengamanan Pemilu tahun 2024.

    Dansat Brimob Polda Banten mengatakan pentingnya tanggung jawab dalam menjalankan tugas pengamanan TPS. 

    "Saya ingatkan selalu kepada para personel Satbrimob Polda Banten harus bersikap netral dalam Pemilu 2024 dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Pengecekan perlengkapan personil pengamanan TPS juga menjadi fokus dalam kegiatan ini." ucap Imam Suhadi. 

    Dansat Brimob Polda Banten juga turut berpesan agar berkomitmen penuh untuk menjalankan tugas pengamanan Pemilu tahun 2024 dengan penuh tanggung jawab demi terciptanya proses pemilihan yang aman dan demokratis bagi masyarakat. "Kami akan terus bersikap netral dan memberikan rasa aman kepada seluruh warga, " tutup Imam Suhadi.

    brimob banten
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Rais Syuriah PWNU DKI Apresiasi Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Polda Metro Jaya Gelar Pelayanan Kesehatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    FKDT dan FTPQ Pandeglang Isi Materi Pelatihan Kompetensi Pendidik MDTA dan TPQ di Kecamatan Cimanggu,Cibitung, Cibaliung dan Sumur
    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Program Beyond Trust Presisi Triwulan IV
    Koramil 0602-12/Ciomas Dan Polsek Ciomas Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Tahun 2024 
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami