Tigaraksa - Banyaknya aktifitas penegakan disiplin protokol kesehatan wilayah Tangerang di zona merah Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun Siregar akhirnya terpapar covid 19, saat ini Dandim 0510/Trs melakukan isolasi mandiri di Hotel Yasmin yang disediakan Pemerintah Kabupaten Tangerang.
Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I.E Siregar melalui pesan singkatnya , Minggu (27/09/2020) menyampaikan, menghimbau kepada seluruh warga masyarakat, agar tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan benar, virus Covid-19 dapat menyerang siapa saja dan di mana saja terutama orang di pasar sebagai central publik dan ekonomi.
"Aktifitas di zona merah sangat rentan mengalaminya keterjangkitan virus covid 19. Harus jujur pada diri sendiri untuk mengakui bila positif covid 19 dan lakukan isolasi mandiri, tolong hindari keramaian massa atau mengadakan acara jumlah banyak sehingga saudara-saudara kita yang lemah fisik tidak kena, sangat berbahaya bila OTG pembawa virus menularkan kepada orang yang lemah fisik terutama kelompok lansia dan anak, sayangi mereka dengan disiplin, " ujarnya.
Rumah singgah Covid-19 lanjut Dandim, pelayanan nya bagus dan sehat. Petugas medis bekerja dengan standart kesehatan yang benar, makanannya sehat dan bergaya layaknya hotel sesuai namanya.
"Isolasi mandiri yang saya lakukan sebagai pejabat publik untuk memutus rantai penularan, agar tidak menularkan virusnya kepada keluarga saya dan orang lain sekeliling saya.
Saya juga berpesan untuk semua warga masyarakat untuk tetap memakai masker, menjaga jarak satu meter sampai dua meter dan rajin mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir dan kepada personil jajaran Kodim 0510/Trs tetap semangat untuk terus melawan Corona, tekan penularan di Tangerang, jangan pernah bosan mengingatkan warga kita, itu tandanya kita pun sayang sama masyarakat Tangerang dengan segala resiko pada diri kita, " tutupnya.
# pendim 0510/Trs.